-->

Daerah

Iklan


Cegah Penularan Covid-19, Puluhan Hand Sanitizer Terpasang di Seluruh Ruang Pelayanan Publik Polda Jatim

Portalindonesia.co
3/16/2020, 18:32 WIB Last Updated 2020-03-16T11:32:45Z
Cegah Penularan Covid-19, Puluhan Hand Sanitizer Terpasang di Seluruh Ruang Pelayanan Publik Polda Jatim

SURABAYA, Portalindonesia.co - Puluhan hand sanitizer dan tempat cuci tangan (wastafel) kini terpasang di setiap ruangan pelayanan publik di Polda Jatim. Hal itu merupakan salah satu langkah pencegahan penularan Covid-19 atau virus corona melalui jabat tangan.

Untuk memastikan pemasangan secara pemerataan, Wakapolda Jatim Brigjen Pol Djamaludin bersama Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko beserta anggota jajaran lakukan tinjau ke beberapa ruangan. Dimulai dari ruangan di dalam gedung Ditreskrimsus, berlanjut ke Bidang Humas, hingga Ditlantas Polda Jatim.

Brigjen Pol Djamaludin mengatakan, meski adanya pandemi Covid-19, pihaknya masih tetap membuka pelayanan untuk masyarakat. Sehingga tidak perlu khawatir atau takut, karena di Polda Jatim telah dilengkapi tempat cuci baik untuk masyarakat maupun anggota termasuk hand sanitizer di masing-masing ruangan.

"Kita memeriksa seluruh perkantoran disini (Polda Jatim). Hari ini kami juga mengecek bagaimana ketersediaan tempat untuk cuci tangan baik untuk masyarakat maupun anggota di beberapa tempat, apa yang menjadi perintah pimpinan apakah sudah dilaksanakan," kata Djamaludin kepada wartawan di Mapolda Jatim, Senin (16/3/2020).

Jamal juga melihat sendiri bagaimana masyarakat juga ikut menjaga kebersihan dan penularan corona dengan senantiasa mencuci tangan dan memakai hand sanitizer.

"Kita tadi melihat masyarakat yang melakukan praktek cuci tangan, termasuk di sini sebelum masuk diperiksa suhu tubuhnya," imbuhnya.

Tak hanya itu, sebelum memasuki ruang pelayanan, Jamal menyebut seluruh masyarakat dan anggota polisi akan diperiksa suhu tubuhnya. Jamal pun juga ikut diperiksa suhu tubuhnya dengan thermal gun.

"Saya tadi sudah diperiksa 36 derajat, ini diperiksa di semua gedung-gedung khususnya di Gedung pelayanan. SKCK, di reserse, bukan hanya di Samsat. Ini mulai dari Polda, Polres sampai Polsek ini perintah pimpinan seperti itu," pungkasnya. (Ady)
Komentar

Tampilkan

Terkini