R. Abdul Latif Amin Imron Bupati Bangkalan Saat Diwawancarai Wartawan |
Menurutnya, beberapa bulan lalu tim pansel sudah mengajukan 22 orang peserta calon DP yang lolos uji kompetensi ke Bupati Bangkalan untuk dilakukan tahapan akhir serta penetapan 11 anggota DP, namun hingga kini masih juga belum ada kejelasan.
"Seluruh proses tahapan seleksi sudah dilaksanakan oleh tim pansel, dan kita sudah setorkan 22 nama calon DP yang lolos seleksi ke Bupati untuk dilakukan tahapan akhir yaitu penetapan 11 anggota dewan pendidikan serta pelantikan," Kata Aliman Haris, kamis (18/6) pagi.
Menanggapi hal tersebut, R. Abdul Latif Amin Imron Bupati Bangkalan menyatakan, perihal pelantikan dewan pendidikan tidak bisa dilakukan pada tahun ini, karena disebabkan mewabahnya Virus Corona (Covid-19)
"Insya Allah pelantikannya tahun depan 2021, Ujar Ra Latif sapaan akrabnya, rabu (17/6).
Lebih lanjut kata dia, pihaknya akan menetapkan 11 orang sebagai anggota dewan pendidikan dari 22 peserta calon yang sudah lolos seleksi pada tahun ini, serta membentuk formulasinya.
"Jadi tahun 2021 nanti hanya seremonial pelantikannya saja, dan kami berharap kepada nama-nama yang sudah lolos untuk memahami dengan situasi yang seperti sekarang ini," Ungkapnya. (Yudi)